Pelatihan Revit - Koneksi Struktur Baja Revit (Part 8 - Miscelaneous Connections)

 01. Bolting on gauge lines



Dua balok dikoneksikan menggunakan baut. Baut-bautnya ditempatkan pada sisi gauge line

Profil baja yang cocok : Profil apa saja
Urutan seleksi objek : 1. Balok, 2. Balok
Options : Spacer plates

02. Bolting on gauge lines, 2 profiles




Dua balok dikoneksikan ke balok utama menggunakan baut. Baut-bautnya ditempatkan pada sisi gauge line

Profil baja yang cocok : Profil apa saja
Urutan seleksi objek : 1. Balok, 2. Balok, 3. Balok
Options : Spacer plates

03. Embed beam seat




Sebuah plat (base plat) dipasangkan pada bagian bawah balok baja menggunakan angkur atau stud. Sebagai opsi, bisa juga memotong struktur beton jika ikut terseleksi

Profil baja yang cocok : Profil I, T, C, angle atau siku, Hollow kotak
Urutan seleksi objek : 1. Balok, 2. Beton (opsional)
Options : Leveling plate

04. Embed plate clip angle




Embed plat dengan stud dihubungkan ke sebuah balok baja menggunakan clip angle. Opsinya bisa juga untuk koneksi ke objek beton jika terseleksi.

Profil baja yang cocok : Profil I, T, C, angle, hollow kotak
Urutan seleksi objek : 1. Balok, 2. Objek beton (optional)
Options : Slotted holes

05. End plate with bolts




Sebuah post pada railing dikoneksikan ke balok stringer menggunakan sebuah plat. Plat dibaut ke balok stringer dan dilas ke post

Profil baja yang cocok : 
Stringer : Profil I, Channel, Angle, Profil T, Flat, Hollow kotak
Post : Angle, Hollow, Profil T, Flat
Urutan seleksi objek : 1. Stringer, 2. Post
Options : Tidak ada

06. Railing joint handrail




Dua railing dikoneksikan menggunakan sebuah elbow atau miter cut

Profil baja yang cocok : Angle atau siku, hollow, flat
Urutan seleksi objek : 1. Balok, 2. Balok
Options : Tidak ada

07. Railing post connection



Sebuah post (tiang) railing dapat dilas ke stringker atau ke plat yang dibaut ke stringer

Profil baja yang cocok : 
Stringer = Profil I, Channel, Angle, Profil T, Flat, Hollow
Post = Angle, Hollow, Profil T, Flat
Urutan seleksi objek : 1. Beam (stringer), 2. Beam (railing post)
Options : Tidak ada

08. Side rail connection bolts




Satu atau lebih side rail dikoneksikan ke balok menggunakan baut

Profil baja yang cocok : 
Balok = Profil I, T, Channel
Side rail = Channel
Urutan seleksi objek : 1. Balok, 2. Side rail
Options : Cuts

09. Stair angle at the top




Sebuah stringer dikoneksikan ke bagian web dari balok menggunakan angles atau siku. Stringger di trim

Profil baja yang cocok : 
Balok = Profil I, Channel, 
Stringer = Profil I, Channel, Angle, Profil T, Flat, Profil Hollow
Urutan seleksi objek : 1. Balok, 2. Balok(stringer)
Options : Tidak ada

10. Stair end plate with cope




Sebuah stringer dilas ke bagian web dari balok. Stringger di cope

Profil baja yang cocok : 
Balok = Profil I, Channel, 
Stringer = Profil I, Channel, Angle, Profil T, Flat, Profil Hollow
Urutan seleksi objek : 1. Balok, 2. Balok(stringer)
Options : Tidak ada