Tutorial Revit : Cara Dasar Membuat Tangga Putar / Spiral

Pada tutorial sebelumnya kita sudah membahas cara untuk membuat tangga lurus, berbelok atau berbentuk U, kali ini kita akan bahas cara membuat tangga spiral ataupun tangga lengkung. Untuk membuat tangga bisa klik tombol stair di tab architecture, namun terlebih dahulu kita cek ketinggian lantai yang akan dihubungkan dengan tangga, klik 2x salah satu tampak misal south.

Klik disini untuk download Contoh File Revit 

Tombol stair



Klik 2x elevasi south



Atur ketinggian level, misal level 2



Klik 2x denah di floor plan Level 1 untuk kembali ke denah




Klik tombol stair untuk membuat tangga



Di tab properties coba pilih monolithic stair



Klik edit type untuk membuat tipe baru



Duplicate untuk membuat tipe




Beri nama Tangga Utama



Atur maximum riser height dan minimum tread depth

1. Maximum riser height : merupakan kolom untuk kita menentukan batas ketinggian pijakan yang ditujukan. Jika ingin tangga nyaman dinaiki bisa mengisi 16cm atau 17cm. Jika ingin jumlah pijakan sedikit nilai ini bisa dinaikkan menjadi 18 atau 20 cm. Dengan dinaikannya nilai riser, jumlah pijakan akan menjadi sedikit, namun tangga akan kurang nyaman jika dinaiki.

2. Minimum tread depth : Merupakan batas minimum yang kita tentukan untuk lebar pijakan, nilai yang nyaman antara 30 cm s.d 32 cm. Tapi kalau ingin menghemat ruang dapat kita buat 27 atau 28 cm. 


Setelah mengatur nilai datas, klik OK, pilih full step spiral di toolbar

Klik full spiral step stair

Isi kolom width untuk menentukan lebar tangga, lalu klik dilayar untuk membentuk lingkaran tangga putar.
Cara membentuk tangga putar dilayar, arahkan hingga mendapat bentuk yang diinginkan, lalu klik untuk menyelesaikan



Setelah klik untuk memastikan bentuk, arahkan mouse untuk membentuk pijakan-pijakan hingga seluruh pijakan terbentuk dan remaining menjadi 0



Bentuk tangga juga bisa diarahkan seperti ini



Wujud tangga putar sudah terbentuk, klik logo centang besar berwarna hijau untuk menyelesaikan.




Tangga spiral monolithik sudah terbentuk



Railing akan terpasang secara otomatis setelah klik tombol finish

Pada prakteknya, tangga spiral bentuk ini seringnya menggunakan bahan besi karena praktis dan mudah dibuat. Tangga lingkar berbahan dasar besi atau kayu dapat dibuat dengan menggunakan tipe Assembled stair. Pilih Assembled stair, gunakan cara yang sama untuk membentuk tangga putar dilayar.




Pilih Assembled stair





Perbedaan cast-in place stair dengan assembled stair




buat lagi dengan putaran setengah lingkaran







Bisa dicoba bentuk spiral lainnya di toolbar stair





Membuat cast-in place stair dengan putaran setengah lingkaran lebih




Hasil penggambaran center-end spiral stair